Rabu, 07 November 2012

SALAH STATUS = FATAL

Assallamualaikum sahabat ISTIMEWA !
"Update Status", yaaa kegiatan yg sudah tidak dapat bisa lepas dari mayoritas manusia dimuka bumi ini, tentu nya semenjak mereka menyentuh teknologi.

Namun celakanya apakah kawan menyadari sekian banyak dampak negatif yang timbul jika kita Salah dalam Update Status, tentu nya yg saya maksud kan adalah bukan dalam cara meng Update Status nya , namun dalam hal isi dan kandungan yang ada dalam Status tersebut.
Karena belakangan ini STATUS digunakan sebagai senjata nya para PECUNDANG , yaa sekali lagi PECUNDANG dalam melumpuhkan lawannya, for example : menyindir, menghujat, menggunjing, mengeluh, curhat, mencaci maki dll, bukankah itu perbuatan golongan PECUNDANG .

yaaa sabaar jangan emosi dulu bagi anda yang merasa tersinggung. Penulis (saya) menulis artikel ini bukan tanpa alasan bukan tanpa landasan, tapi saya sudah merasakan dampak negatif dari update status yang bersifat PECUNDANG, bagaimana tidak dengan STATUS saja ternyata bisa merusak hubungan baik kawan, keluarga, sahabat, kekasih dll. meskipun tujuan kita tidak merusak namun komunikasi dalam bentuk tertulis itu dapat diartikan berbeda - beda setiap individu.

Nah solusi nya bagaimana, tentu STATUS juga memiliki sekian banyak dampak yang baik, namun jika kita menggunakan nya dalam hal kebaikan. Dan BERFIKIRLAH 1000X ketika anda akan mengirim STATUS anda, karena BISA SAJA, STATUS ANDA DIARTIKAN LAIN OLEH PEMBACA !!!

" TEKNOLOGI adalah PISAU TAJAM, yg bisa bermanfaat dan bisa berbahaya" - Ridho Midanto -


Tidak ada komentar:

Posting Komentar