Sabtu, 20 Oktober 2012

BE YOURSELF = RACUN

Sahabat Pembaca yang saya hargai, Assalamualaikum. Salam ISTIMEWA !
Sahabat tentu nya sering mendapatkan nasehat dari teman, guru, atau bahkan motivator. yaa nasehat nya adalah "BE YOURSELF" . jadilah dirimu sendiri kurang lebih seperti itu. Nah ijinkan saya untuk memberikan masukan kepada sahabat yang hebat ini.

Jika kita dengar sekilas Kalimat ini sangat baik, namun ketika kita amati lebih dalam, kalimat ini bisa menjadi RACUN, ya sahabat tidak salah dengar saya ulangi lagi RACUN.

kenapa bisa jadi racun ???, tenang akan saya jelaskan. Kalimat ini menuntun kita untuk TIDAK BERUBAH, untuk menjadi MANUSIA ANTI KRITIK, MANUSIA yg tidak mau MEMPERBAIKI DIRI, sampai sini setuju ????

yang belum bisa setuju sabar, sabar, sabar, akan saya jelaskan lagi. Bukan kah Agama mengajarkan kita untuk lebih baik dari HARI INI ??, bukan kah agama memerintahkan kita untuk meneladani Rosul dan Sahabat - sahabat nya ?? lalu knapa kita diminta untuk tidak berubah ?? apa salah nya kita BERUBAH jika itu membuat KITA LEBIH BAIK.

"Manusia ANTI KRITIK = Manusia ANTI SUKSES" - Ridho Midanto -

Selasa, 16 Oktober 2012

SIAP MENERIMA PELUANG

Assallamulaikum sahabat pembaca yg saya hargai, SALAM ISTIMEWA.
coba sahabat ingat seberapa sering kita mendengar kalimat, bahkan menyebutnya
orang pintar kalah dengan orang cerdas dan orang cerdas kalah dengan orang BERUNTUNG
menurut saya tidak ada orang yg beruntung, melainkan orang yg ditolong oleh yg MAHA PENCIPTA dan kepada mereka yg siap menerima peluang . Gak percaya ?? , sekarang coba jawab pertanyaan saya, Bukan kah DIA yg maha mengatur, dan berkehendak ?

 KEBERUNTUNGAN  kuat kaitannya dengan PELUANG. Dan PELUANG itu bisa diciptakan.
Dengan Kerendahan hati ijinkan saya untuk berbagi cerita pribadi saya.

Saya termasuk org yg berhasil menciptakan PELUANG, begini ceritanya, disekolah ada pemberitahuan akan ada sebuah kegiatan jambore di Jakarta,nah materi jambore nya adalah kewirausahaan, padahal pda saat itu saya menjabat sebagai komandan PASTIGA(nama  dari ORGANISASI PASKIBRA yg ada disekolah kami. jelas saja materi jambore dan kedudukan saya g ada kaitannya blass.
walau dalam hati kecil saya ingin mengikuti itu. dan ditentukanlah yg berangkat pada acara itu adalah ketua MPK, OSIS, PRADANA.
pada saat acara itu digelar, bertepatan dengan acara MOPD yg ada disekolah kami, dimana ketua MPK menjadi ketua kegiatan tersebut. nah mulai pada bingung siapa yg akan menggantikan nya berangkat kejambore, nah disinilah tanpa saya sadari ternyata saya menciptakan peluang, pada saat rapat MOPD saya selalu rajin datang, memberikan usulan yg JITU, menyelesaikan masalah dll. nah melihat integritas saya, maka dipilih lah saya mengikuti kegiatan tersebut, benar2 P.E.L.U.A.N.G.
Hormat saya kepada teman saya KETUA MPK : Ardhi Firmansyah yg telah mempercayakan nya kepada saya. 

bertemu dengan bapak HATTA RAJASA yg sangat saya kagumi

saya yakin, pilihan itu tidak akan jatuh pada diri saya jika saya tidak menciptakan sendiri peluang itu. dan akhir nya saya dan ke2 teman saya yg mengikuti kegiatan tersebut (M.Fatahillah dan Suryo Adi P), kedua teman saya ini tidak kalah ISTIMEWA nya, suatu saat akan kuceritakan

mendapatkan tanda tangan salah satu orang yg saya kagumi


tidak ada sedikit pun maksud saya untuk menyombongkan diri, sudahlah dari pada anda berburuk sangka kepada saya mending anda ciptakan peluang anda sekarang !

Peluang itu DICIPTAKAN , CIPTAKANLAH dan PANTASKANLAH diri kita untuk mendapatkan PELUANG  - RIDHO MIDANTO- 


KEJUJURAN

Assallamuallaikum, Sahabat, SALAM ISTIMEWA,
Waktu skg adalah musim nya MID TEST, nah sempat berhembus ditelinga saya, bnyk yang mengeluh mengenai KEJUJURAN.
Dengan SANGAT KERENDAHAAN HATI ijinkan saya untuk memberikan pandangan saya mengenai KEJUJURAN, mudah2an Sahabat termasuk golongan manusia yg bisa menghargai pendapat orang lain, amin.

Selalulah kamu jujur, karena sesungguhnya jujur itu mengantarkan kamu pada kebaikan dan kebaikan itu sesungguhnya mengantarkan pada surga. Sedangkan dusta akan mengantarkan pada keburukan dan dosa, dan sesungguhnya dosa itu akan mengantarkan pada neraka.[Hadits: Mutafaqun Alaih]

Jelas lah, KEUJURAN itu yang paling baik, dan dari Buku yg pernah saya Baca, menyontek itu termasuk kedalam hal yg BERDOSA secara Agama, namun masalah nya banyak dari mereka yg menjadikan KEJUJURAN itu menjadi KAMBING hitam ketika mereka GAGAL !, nah disini yg salah, jelas2 sudah mengambil jalan untuk JUJUR knapa msh menyalah2kan KEJUJURAN itu sendiri bahkan menyalah2kan teman2 nya yg TDK JUJUR, ketika kita mengambil keputusan untuk jujur maka kita harus percaya akan kejujuran itu. buat apa jujur kalau pada akhirnya menjadikannya sebagai KAMBING HITAM.

Ketika kita sudah mengambil keputusan untuk jujur, maka jangan jadikan nya sebagai kambing hitam, percayalah Seburuk - buruk KEJUJURAN lebih baik dri pda sebaik - baik KEBOHONGAN - RIDHO MIDANTO - 

Senin, 15 Oktober 2012

MEMBANTU

Sahabat ISTIMEWA yg berbahagia, suatu topik yg saya angkat kali ini mengenai Saling Membantu, ada sebuah kata dlm bahasa asing yg berbunyi law of attraction, yg berarti hukum tarik menarik, nah kaitannya dalam hal Membantu ini juga berlaku hukum tersebut.


ketika kita membntu orang lain untuk sukses maka percayalah bahwa KESUKSESAN yg kita harapkan akan datang jauh lebih cepat. Ketika kita membantu orang lain untuk PINTAR maka kepintaran kita akan bertambah, dan lain2 banyak sekali kasus yg berkaitan dengan hukum tersebut, saya rasa saya tidak perlu mengungkapkannya satu2 , karena saya percaya SAHABAT adalah org CERDAS ! :)



"Membantu seseorang tidak akan mengurangi suatu hal yg positif dri dri kita" - RIDHO MIDANTO-

Sabtu, 13 Oktober 2012

KONDISI SUSAH

sahabat ISTIMEWA yg saya hormati,
Kondisi Susah tanpa dipungkiri pasti dan pasti pernah dilalui dan melanda hidup kita, namun tanpa kita sadari kondisi susah itu malah membuat kita kuat, dan siap untuk menerima kebahagiaan.
Bukankah kelulusan datang setelah ada Ujian,
jadi terkadang Kesusahan adalah sebuah jalan menuju kebahagiaan. berikan tanggapan yg positif ketika kita dilanda kesusahan hidup, kita HARUS bisa melalui nya dengan penuh semangat, anggap Kesusahaan adalah sahabat terbaik yg akan Memberi Kebahagiaan ketika kita bisa lolos melalui nya.
- KESUSAHAN adalah jalan MENUJU kebahagiaan, ketika kita menganggap nya sebagai Awal dari Kebahagiaan-
Ridho Midanto

JALAN HIDUP

Saya Percaya sahabat pasti memiliki jalan hidup yg ada dalam pikiran sahabat atau dengan kata lain sahabat sudah merencanakan jalan hidup sahabat, benar ?
nah dan saya percaya rencana yg sahabat buat, menurut sahabat itu adalah rencana yg sangat baik untuk dri kita, benar ??
namun,, terkadang rencana itu meleset dan gagal, alih2 kita menyalahkan keadaan dan bahkan berburuk sangka ke pada yg Maha Kuasa.
yang sahabat perlu ketahui..
rencana yang dibuat NYA jauh2 lebih baik dan lebih tertata dri pada rencana kita. coba saja sahabat intropeksi dan mengingat apa yg sudah terjadi ? benarkan rencananya jauh lebih baik ?? saya YAKIN pasi sahabat bilang benar
jadi tetap lah berpositive thinking kepada NYA, selagi kita sudah BERUSAHA dan BERDOA.

sekian SALAM ISTIMEWA

SEMANGAT BARU

Salam ISTIMEWA sahabat
blog ini adalah blog ke 2 saya, yg mana blog pertama saya http://ridhocomp.blogspot.com berisi mengenai ilmu komputer dan blog ke2 saya ini akan saya kotori dengan motivasi2 saya
mudah2an bermanfaat untuk sahabat sekalian